
KOTAKU, PENAJAM-Hj Andi Israwati Latif kembali terpilih sebagai Ketua Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kabupaten Penajam Paser Utara periode 2021-2026 dalam Musda ke IV yang digelar di aula kantor Pemerintah Kabupaten (Pemkab), Rabu (6/10/2021).
“Saya sampaikan terima kasih kepada seluruh anggota GOW periode 2016-2021 yang telah banyak membantu berjalannya seluruh program, apresiasi kepada seluruh anggota yang hadir pada pra meeting yang terbilang sangat singkat namun dapat menghasilkan kesepakatan bersama sehingga menunjuk diri saya sebagai Ketua GOW yang baru,” jelasnya.
Musda yang berlangsung 6-7 Oktober 2021 mengusung tema Tingkatkan Kualitas Peran Perempuan Indonesia sebagai Penyemangat dalam Garda Covid 19 Kabupaten PPU. Tercatat ada 26 organisasi yang tergabung dalam GOW PPU.
Ia meminta kepda anggota yang masih bergabung untuk tetap bergandengan tangan menyelesaikan program yang sudah diagendakan. Demikian pula bagi anggota yang dulunya bergabung kemudian tidak lagi agar tidak berkecil hati namun tetap menjalin silaturahmi.
“Saya dipilih menjadi ketua GOW tiga periode, berharap pada seluruh anggota untuk tetap berkarya dalam rangka memajukan GOW PPU. Ada anggaran atau tak ada, tetap bergandengan tangan untuk menyelesaikan program ke depan,” tutupnya. (*)
