Corak

Kampung Inggris dan Kreativitas Lawe-Lawe Gelar Kompetisi Bakat

KOTAKU, PENAJAM-Pengembangan kreativitas generasi muda merupakan jalan mendapatkan generasi yang unggul dan kapabilitas.

Terkait itu, PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) Unit Balikpapan dengan melaksanakan program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan Sentral Kampung Inggris dan Kreativitas Lawe-Lawe, menggelar kompetisi kreativitas dan bakat.

Dalam keterangan tertulis yang disampaikan, Minggu (22/1/2022) dijelaskan, kompetisi berjudul SanSis Got Talent tersebut dilaksanakan di lokasi Pusat Kreativitas dan Kampung Inggris Lawe-Lawe, Penajam Paser Utara (PPU), Sabtu, (21/1/2023).

“Kegiatan ini sebagai sarana untuk masyarakat PPU mengembangkan bakat yang dimiliki. Harapannya melalui kegiatan ini dapat muncul bibit unggul yang bisa mewakili nama PPU di kancah nasional,” kata Ketua Yayasan Sansis Children Village Sandri Ernamurtim.

Sandri menjelaskan bahwa program yang digelar bersama PT KPI Unit Balipapan, bukan hanya fokus pembelajaran Bahasa Inggris.

“Tetapi juga mengasah bakat melalui kreativitas. Kami ingin mengangkat bakat-bakat masyarakat,” jelas Sandri.

Oleh karena itu, menurut Sandri melalui ajang kompetisi yang dilaksanakan tersebut, diberikan kesempatan kepada masyarakat untuk menunjukkan kreativitasnya bukan hanya menyanyi saja, tetapi juga bakat-bakat lainnya.

Print Friendly, PDF & Email

Pages: 1 2

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

To Top